Skip to main content

Tips Liburan Ke Lombok Murah Dengan Sewa Mobil

By: Johan Supriyanto, S.Kom. - February 03, 2023

Siapa sih yang tidak ingin liburan ke Lombok? Lombok menjadi salah satu pulau yang sangat cocok untuk dijadikan tujuan liburan karena mempunyai beragam destinasi wisata yang menarik dan unik. Deretan pantai di Lombok yang cantik menjadi salah satu incaran para wisatawan. Sehingga, tidak heran jika Lombok menjadi destinasi favorit untuk liburan.

Tips Liburan Ke Lombok Murah Dengan Sewa Mobil

Selain itu, Lombok juga cocok untuk kamu yang hobi bertualang. Dengan mengajak teman-teman untuk liburan bareng ke Lombok, tentu menjadi lebih asyik dan seru. Apalagi, banyak juga tempat wisata Lombok tersembunyi yang belum banyak diketahui oleh banyak orang. Nah, bagi kamu yang ingin menjelajahi tempat wisata di Lombok, maka tour lombok makin murah jika dilakukan dengan sewa mobil. Apalagi, ada banyak tempat wisata yang sulit dijangkau jika menggunakan transportasi umum. Namun, sebelum itu kamu harus tahu beberapa tipsnya.

Tips Liburan Ke Lombok Murah Dengan Sewa Mobil

Sebelum memutuskan liburan ke lombok dengan sewa mobil, ada beberapa tips yang perlu kamu perhatikan. Beberapa tips tersebut diantaranya yaitu sebagai berikut:

1. Bandingkan harga sewa

Hal penting yang perlu dilakukan sebelum menyewa mobil adalah mencari referensi tentang harga sewa yang ditawarkan setiap jasa sewa mobil yang ada di Lombok. Pilihlah jasa sewa mobil yang sesuai dengan kebutuhan dari durasi pemakaiannya hingga harganya.

2. Sewa jauh-jauh hari

Biasanya di akhir pekan atau hari-hari libur, permintaan sewa mobil meningkat. Sebaiknya cari rental mobil dan lakukan sewa mobil jauh-jauh hari supaya bisa memastikan ketersediaan mobil. Sehingga, pada saat liburan di Lombok sudah dapat dipastikan bahwa mobilnya sudah siap dan bisa digunakan. Dengan melakukan booking ke sewa mobil terlebih dahulu, maka bisa terhindar dari permainan harga sekaligus bisa menyesuaikan dengan budget yang dimiliki. Ada baiknya konfirmasikan dulu harga sewanya sebelum menyewa mobil untuk memastikan budget yang perlu dipersiapkan.

3. Pilih mobil sesuai kebutuhan

Sebelum menyewa mobil, pertimbangkan dulu berapa banyak yang ikut liburan dan barang apa saja yang dibawa. Lalu tujuannya kemana saja selama liburan di Lombok, agar ketika memilih mobil sewaan bisa sesuai dengan kebutuhan.

4. Tanyakan dulu kondisi dan fasilitas mobil

Ada baiknya tanyakan dulu kondisi dan fasilitas mobil yang akan disewa. Tanyakan dengan teliti kondisi mobil tersebut supaya jika memang ada kekurangan pada mobil tersebut, dapat langsung meminta ganti rugi dengan mobil yang memang layak untuk digunakan. Selain itu tanyakan juga fasilitas yang didapatkan dengan harga sewa mobil tersebut. Tanyakanlah dengan jelas fasilitas yang didapatkan supaya tidak terjadi salah paham. Apakah sewa mobil tersebut lepas kunci ataukah ada tambahan sopir hingga paket sewa sekalian dengan tambah bahan bakarnya. Namun, ada baiknya pilih jasa sewa mobil yang menyediakan sopir. Hal ini bertujuan untuk mengantisipasi terjadinya kesasar ketika selama perjalanan. Meskipun telah tersedia google maps, tetapi terkadang kurang pas, bahkan jika koneksi internet tidak terjangkau di lokasi tertentu maka tidak bisa menggunakan google maps.

5. Ketahui apa saja syarat menyewa mobil

Ketika hendak sewa mobil di lombok, ketahui dulu apa saja syarat yang diperlukan untuk sewa mobil. Umumnya syarat yang diberikan oleh pemilik sewa mobil berupa identitas diri asli karena saat ini tindak kriminal dengan modus menyewa mobil marak terjadi. Jadi untuk menyewa mobil, ikuti saja syarat yang diberikan tersebut.

Itulah beberapa tips liburan ke lombok murah dengan sewa mobil, semoga penjelasan yang telah kami tulis di atas dapat bermanfaat.

Silahkan tuliskan komentar anda sesuai dengan topik pada postingan ini.
Buka Komentar
Tutup Komentar