Skip to main content

Pilihan Jenis Asuransi Untuk Investasi

By: Johan Supriyanto, S.Kom. - September 11, 2022

Selain tabungan, produk asuransi dan investasi merupakan hal yang saat ini cukup lumprah dalam manajemen keuangan, baik itu bagi perorangan maupun rumah tangga. Hal tersebut tentunya didorong oleh semakin meningkatnya literasi keuangan masyarakat Inodnesia. Asuransi menjadi salah satu bentuk proteksi untuk memberikan perlindungan dari berbagai hal yang tidak terduga di masa depan. Dalam hal ini, asuransi menjadi proteksi penting yang dapat memberikan jaminan finansial atas risiko-risiko yang mungkin terjadi. Sehingga membeli asuransi dapat dijadikan sebagai salah satu cara berinvestasi untuk menjamin kebutuhan di masa depan. Terdapat empat pilihan jenis asuransi yang dapat kamu pilih untuk investasi.

Pilihan Jenis Asuransi Untuk Investasi

Asuransi Jiwa

Salah sah satu jenis asuransi yang umum dikalangan masyarakat adalah asuransi jiwa. Asuransi jiwa adalah jenis asuransi yang dapat memberikan perlindungan terhadap kerugian secara finansial ataupun terhadap kehilangan pendapatan yang terjadi karena kematian pihak tertanggung atau keluarga yang menjadi tulang punggung dalam keluarga.

Bagi kamu yang memiliki asuransi jiwa, uang pertanggungan asuransi jiwa ini bisa melindungi keluarga anda dari masalah kesulitan finansial, dan juga bisa menjadi tabungan yang dapat kamu gunakan untuk menjamin hari-hari tua kamu serta juga bisa sebagai upaya untuk pengaturan keuangan dalam jangka panjang.

Terdapat empat jenis asuransi jiwa yang dapat dipilih sesuai dengan kebutuhan. Adapun jenis asuransi tersebut yaitu asuransi jiwa berjangka, asuransi jiwa seumur hidup, asuransi jiwa dwiguna, dan asuransi jiwa unit link.

  • Asuransi jiwa berjangka merupakan asuransi yang dapat memberikan perlindungan untuk jangka waktu tertentu.
  • Asuransi jiwa seumur hidup merupakan asuransi yang dapat memberikan perlindungan seumur hidup maksimal 100 tahun.
  • Asuransi dwiguna merupakan asuransi yang dapat memberikan 2 manfaat yaitu sebagai asuransi untuk perlindungan dan sebagai tabungan.
  • Asuransi unit link merupakan asuransi yang dapat meberikan manfaat asuransi sekaligus investasi.

Asuransi Kesehatan

Bagi banyak orang asuransi kesehatan ini seperti halnya asuransi jiwa, yang menjadi kebutuhan untuk memproteksi diri. Dimana asuransi kesehatan ini dapat memberikan jaminan kesehatan jika tertanggung menderita sakit tertentu. Asuransi kesehatan ini menjadi hal yang sangat penting, karena sebaik-baiknya orang menerapkan pola hidup sehat tetap juga akan selalu ada risiko mengalami sakit.

Jadi, dengan memiliki asuransi kesehatan ini kamu bisa memiliki perlindungan dari berbagai biaya yang mungkin kamu keluarkan ketika sedang menderita penyakit tertentu, mengingat saat ini biaya untuk pengobatan semakin hari semakin mahal.

Asuransi Pensiun

Tentunya, setiap orang akan mengalami masa pensiun, dinama pada masa ini seseorang akan melepas pekerjaannya karena telah memasuki usia yang sudah tidak lagi produktif untuk bekerja. Bagi sebagian orang, masa pensiun sering menjadi suatu momok karena dirinya sudah terbiasa aktif bekerja dan mempunyai penghasilan. Namun setelah pensiun sudah tidak lagi bekerja dan tidak memiliki penghasilan yang tetap.

Melihat hal tersebut tentunya ini menjadi sesuatu yang sangat penting untuk dipersiapkan sejak dini, dimana solusinya bisa melalui asuransi pensiun yang dapat memberikan perlindungan finansial untuk masa depan.

Asuransi Pendidikan

Setiap orang pasti ingin bisa memberikan pendidikan terbaik untuk anak-anaknya. Tentunya kamu pasti demikian. Supaya potensi anak bisa tersalurkan dengan baik, maka memilih tempat pendidikan yang terbaik bisa menjadi hal yang patut untuk diperhatikan.

Ketika kamu telah mempunyai pilihan tempat pendidikan yang dirasa bisa memenuhi keinginan tersebut, maka selanjutnya hal yang perlu dipikirkan adalah masalah biaya. Dimana biaya pendidikan ini setiap tahunnya terus mengalami peningkatan, maka dari itu kamu perlu mempersiapkannya mulai dari sejak dini. Dalam hal ini, memilih asuransi pendidikan bisa menjadi solusi yang tepat untuk menjamin pendidikan terbaik untuk anak-anak di masa depan.

Tentunya sebagai manusia kamu memiliki berbagai impian dan tujuan yang ingin dicapai yang memerlukan perencanaan keuangan yang tepat. Sementara perencaanaan keuangan tidak selalu menjadi suatu hal yang mudah. Sehingga berbagai jenis asuransi di atas dapat kamu jadikan sebagai cara berinvestasi untuk masa depan kamu dan keluargamu.

Silahkan tuliskan komentar anda sesuai dengan topik pada postingan ini.
Buka Komentar
Tutup Komentar